Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) bekerja sama dengan DARE Foundation menyelenggarakan acara Equal Fun Run 2019 yang merupakan ajang lari yang dikhususkan bagi para pengguna prostesis (kaki palsu) dan teman-teman difabel lainnya, serta melibatkan pula peserta umum untuk berlari bersama. Dengan berpartisipasi dalam Equal Fun Run ini, maka secara langsung berkontribusi memberikan 20 prostesis gratis kepada ex-penderita lepra yang hidup di bawah garis kemiskinan yang tinggal di Komplek Sitanala Tangerang – Banten.
===
Amanahkan kebutuhan Kaki Palsu / Kaki Tiruan / Prostesis Bapak Ibu pada Profesional Ortotis Prostetis yang Memiliki Surat Ijin Praktik (SIPOP) maupun Surat Ijin Kerja (SIKOP). Sesuai dengan PERMENKES NO 22 TAHUN 2013. Dengan memiliki SIPOP atau SIKOP, berarti Profesional tersebut benar benar berkompeten dan berwenang karena :
1.Telah menempuh pendidikan formal Ortotik Prostetik D3 maupun Sarjana Terapan.
2.Lolos Uji Kompetensi.
3.Terdaftar secara resmi sebagai Tenaga Kesehatan Republik Indonesia dibuktikan dengan kepemilikan STR.
4.Memiliki tempat praktik maupun tempat kerja untuk melayani Bapak Ibu secara Profesional.
Bebe Vio: Ikon Atletik dan Aktivis Disabilitas dari Italia
Bebe Vio, lahir pada 4 Maret 1997 di Venice, Italia, adalah atlet fencer dan aktivis disabilitas yang telah menginspirasi banyak orang. Setelah...